Pencarian dilakukan dengan mengerahkan satu unit rigid inflatable boat (RIB) dan melibatkan unsur SAR gabungan lainnya. Upaya pencarian menggunakan RIB dilakukan sebanyak tiga sorti sesuai rencana operasi pencarian dan pertolongan. Pencarian difokuskan di area jatuhnya korban yang terjadi karena gelombang cukup besar di pinggir laut.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar, I Nyoman Sidakarya, menjelaskan bahwa pencarian korban akan dilanjutkan dengan pengerahan alat SAR dan area pencarian yang lebih luas pada Kamis, 17 Oktober 2024. Pencarian akan diperluas sesuai rencana operasi SAR dengan memperhitungkan arah arus, cuaca, dan angin.
Selain di Bali, bulan lalu tim SAR gabungan berhasil mengevakuasi seorang warga negara asing (WNA) Korea Selatan yang meninggal setelah menyelam di perairan Gili Lawa Laut Taman Nasional Komodo pada 19 September 2024. Wisatawan tersebut bernama Park Sung Bae (49) dan berjenis kelamin laki-laki. Kepala Kantor Basarnas Maumere, Supriyanto Ridwan, mengonfirmasi kejadian tersebut dari Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), pada Jumat, 20 September 2024.