Gedung Glodok Plaza, Tamansari, Jakarta Barat dilanda kebakaran hebat pada Rabu malam, 15 Januari 2025. Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta telah mengerahkan 45 unit gabungan untuk memadamkan kebakaran tersebut. Kebakaran yang berasal dari diskotek di lantai 7 gedung telah berlangsung selama 10 jam. Glodok Plaza, selain dikenal sebagai pusat elektronik di Jakarta, juga memiliki sejarah unik. Pada Juni 1977, Glodok Plaza diresmikan sebagai Pioneer Pusat Perbelanjaan Modern di Indonesia, sebelumnya gedung ini merupakan bekas Lembaga Pemasyarakatan Khusus. Dibangun pada tahun 1743, penjara Strafinrichting Glodok digunakan untuk menahan warga Tionghoa yang memberontak, namun kemudian digunakan untuk menahan tahanan dari berbagai daerah, termasuk luar Jawa. Para tahanan menjalani berbagai hukuman, mulai dari penahanan ringan hingga penyiksaan. Kondisi penjara yang tidak layak dan penuh menyebabkan penyebaran penyakit dan banyak kematian. Para tahanan tidak disediakan kebutuhan makanan yang memadai, sehingga banyak yang meninggal karena kelaparan.