Pada Kamis (13/2/2025) sore, puluhan orang menggelar aksi demo di depan Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan menjelang pembacaan putusan praperadilan terkait penetapan tersangka Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto oleh KPK. Massa yang mengaku sebagai mahasiswa melakukan aksi di Jalan Ampera Raya, Jakarta Selatan sejak pukul 15.00 WIB. Mereka tidak membentangkan spanduk namun melakukan orasi di atas mobil komando, menyuarakan aspirasi terkait status hukum Hasto Kristiyanto dan mengajak masyarakat untuk mengawal putusan hakim praperadilan Djuyamto. Imbas dari aksi demo tersebut, arus lalu lintas di sekitar Jalan Ampera Raya menjadi macet karena adanya penyempitan jalur, walaupun petugas kepolisian berusaha untuk mengatur lalu lintas namun tetap mengalami kesulitan. Permohonan praperadilan yang diajukan terhadap penetapan tersangka Hasto Kristiyanto telah teregistrasi dengan nomor perkara 5/Pid.Pra/2025/PN.Jkt.Sel sejak Jumat, 10 Januari 2025.