Antusiasme Pengunjung Menikmati Perayaan Tahun Baru Imlek di Lido Lake Resort by MNC Hotel

Date:

Para tamu Lido Lake Resort by MNC Hotel di MNC Lido City, Kabupaten Bogor, Jawa Barat mendapat suguhan menarik dalam perayaan Tahun Baru Imlek 2024. FOTO/MPI/PUTRA RAMADHANI ASTYAWAN

JAKARTA – Para tamu Lido Lake Resort by MNC Hotel di MNC Lido City, Kabupaten Bogor, Jawa Barat mengaku sangat terhibur mendapat suguhan menarik dalam perayaan Tahun Baru Imlek 2024. Salah satunya dengan ada penampilan barongsai dan liong serta makan malam khas Chinese.

“Oke sih karena kebetulan tradisi kita setiap Imlek walaupun tidak merayakan, tapi kita merayakan dinner Shanghai jadi terhibur,” kata salah satu tamu Lido Lake Resort, Shelma, Sabtu (10/2/2034).

Dia bersama keluarga besar sengaja memilih Lido Lake Resort untuk mengisi libur panjang Tahun Baru Imlek 2024. Karena, Lido Lake Resort dinilai sangat ramah anak dan banyak aktivitas menarik.

“Sama keluarga besar saya, sama kakek, sepupu, tante ramai-ramai sih. Karena aku ke sini bareng sepupu-sepupu aku dan mostly sepupu aku masih kecil, jadi aku lihat di sini cukup kids friendly, terus banyak kayak anak-anak main kayak kolam renang, terus tadi juga ada hiburan barongsai kan cukup oke deh bawa sepupu aku bawa ke sini,” katanya.

Dalam Tahun Baru Imlek, Shelma menaruh harapan agar keluarganya senantiasa diberikan kesehatan. Tak lupa juga selalu diberikan kebahagiaan. “Semoga sehat, aku sama keluarga besar dan selalu happy ke depannya,” katanya.

Untuk diketahui, Lido Lake Resort by MNC Hotel yang berada di MNC Lido City, Kabupaten Bogor merayakan Tahun Baru Imlek untuk para tamunya. Berbagai aktivitas seru dan penampilan khas Tahun Baru Imlek disuguhkan kepada tamu dalam perayaan tahun ini. Tak hanya untuk orang dewasa, aktivitas menarik juga disiapkan untuk anak-anak yang berkaitan dengan Shio Naga Kayu pada Tahun Baru Imlek ini. Seperti permainan tembak naga, tangga naga dan balon naga yang diikuti oleh puluhan tamu hotel.

Adapun yang spesial dalam perayaan Tahun Baru Imlek di Lido Lake Resort by MNC Hotel ini dengan adanya penampilan barongsai dan liong. Penampilan ini mendapat antusias yang sangat tinggi sekali dan para tamu merasa sangat terhibur.

Kemudian, para tamu juga dapat menikmati fasilitas lain di Lido Lake Resort by MNC Hotel salah satunya Lido Adventure Park. Di sini, para tamu hotel dapat mencoba berbagai jenis permainan outbound yang beragam dan menantang seperti flying fox, high rope dan sky bike selain itu juga ada fasilitas edukasi seperti mini zoo dan strawberry farm. (abd)

Semua BErita

Arista Montana Farm: Temukan Keindahan Alam dan Hubungi Kami

Arista Montana Farm, kontak Arista Montana Farm - Arista Montana Farm, sebuah oasis hijau di tengah keindahan...

Peran Paseban dalam Menyebarkan Nilai-Nilai Luhur Budaya Sunda

Peran Paseban dalam Menyebarkan Nilai-Nilai Luhur Budaya Sunda - Paseban, sebuah ruang sakral dalam budaya Sunda, tak...

Bagaimana Badan Pemeriksa Keuangan Meningkatkan Akuntabilitas Keuangan Negara?

Bagaimana Badan Pemeriksa Keuangan meningkatkan akuntabilitas keuangan negara - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) memegang peranan penting dalam...

Ridwan Kamil Janji akan Menempatkan Pembangunan RSUD di Cakung Jakarta Timur sebagai Prioritas

loading...Cagub Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil berjanji akan membangun RSUD di Cakung, Jakarta Timur. Foto/SINDOnews/jonathan simanjuntak ...
Exit mobile version