loading…
Seorang pekerja galian saluran air tewas tersengat listrik di Jalan Hidup Baru, Pademangan, Jakarta Utara pada Rabu (8/11/2023) malam. Foto/MPI/Yohannes Tobing
Alizam, warga setempat, mengatakan bahwa ketika korban sedang melakukan pekerjaan menggali saluran air atau memasang gorong-gorong, korban tiba-tiba terlihat kaku dan diduga terkena kabel yang terkelupas.
“Kabel itu menyentuh tiang listrik, dan korban menyentuh tiang tersebut dan tersengat listrik. Dia adalah pekerja yang sedang memasang u-ditch. Jika kabel di bawah lepas, itu akan berbahaya,” kata Alizam ketika ditemui.
Baca Juga
Sementara itu, menurut warga lainnya, Syamsul Arif, ketika warga hendak melakukan evakuasi terhadap korban, mereka melihat adanya kepulan asap dari bawah tiang listrik.
Proses evakuasi korban dari saluran air ini berjalan dramatis. Karena takut tersengat listrik, warga bergotong royong menarik korban yang tenggelam dengan menggunakan kayu dan tali. Setelah dievakuasi, korban langsung dibawa ke RSCM dan kasus ini ditangani oleh Polsek Pademangan.
(hab)