Pemeriksaan Kesehatan Petugas KPPS oleh KPU DKI untuk Mencegah Kelelahan saat Melaksanakan Tugas

Date:

Loading…

Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta melakukan pemeriksaan atau screening kesehatan petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dalam Pemilu 2024. Foto: Dok Okezone

JAKARTAKPU DKI Jakarta melakukan pemeriksaan atau screening kesehatan petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dalam Pemilu 2024. Intinya, mereka mendapatkan pemeriksaan kesehatan yang lebih layak dari sebelumnya. Tidak hanya sekadar dinyatakan sehat dari wawancara.

Ketua KPU DKI Jakarta, Wahyu Dinata, mengatakan bahwa sejumlah hal akan diperiksa dalam screening kesehatan petugas KPPS. “Mereka yang paham, seperti Dinas Kesehatan (Dinkes), pasti kami punya batasan, misalnya itu komorbid dan lainnya, seminimal apa yang memungkinkan untuk diperiksa,” ujarnya, Selasa (28/11/2023).

Baca Juga

Saat mendaftar menjadi petugas KPPS, hanya menggunakan surat keterangan sehat yang dikeluarkan puskesmas. “Kadang-kadang, ketika di puskesmas, hanya ditanyai tentang kesehatan dan tekanan darah. Nah, sekarang, rekrutmen KPPS minimal cek kolesterol dan gula darah,” ucapnya.

KPU RI sudah membangun komunikasi dengan Kementerian Kesehatan. Wahyu berharap hasil MoU-nya bisa ditindaklanjuti dengan Dinkes di level provinsi.

“Ini urgen karena pada 2019 setidaknya ada 800 petugas KPPS (seluruh Indonesia) yang meninggal dunia. Di Jakarta, ada 31 baik sebelum maupun setelah pemungutan suara,” katanya.

(jon)

Semua BErita

Arista Montana Farm: Temukan Keindahan Alam dan Hubungi Kami

Arista Montana Farm, kontak Arista Montana Farm - Arista Montana Farm, sebuah oasis hijau di tengah keindahan...

Peran Paseban dalam Menyebarkan Nilai-Nilai Luhur Budaya Sunda

Peran Paseban dalam Menyebarkan Nilai-Nilai Luhur Budaya Sunda - Paseban, sebuah ruang sakral dalam budaya Sunda, tak...

Bagaimana Badan Pemeriksa Keuangan Meningkatkan Akuntabilitas Keuangan Negara?

Bagaimana Badan Pemeriksa Keuangan meningkatkan akuntabilitas keuangan negara - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) memegang peranan penting dalam...

Ridwan Kamil Janji akan Menempatkan Pembangunan RSUD di Cakung Jakarta Timur sebagai Prioritas

loading...Cagub Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil berjanji akan membangun RSUD di Cakung, Jakarta Timur. Foto/SINDOnews/jonathan simanjuntak ...
Exit mobile version