Masyarakat Disabilitas Harus Bahagia Setiap Hari, Siti Atikoh: Semua Orang Bisa Berperan Serta

Date:

Share post:

Dalam momen Hari Disabilitas Internasional 2023, istri Capres Partai Perindo Ganjar Pranowo, Siti Atikoh, mengajak semua pihak agar lebih peduli kepada penyandang disabilitas. Siti Atikoh ingin masyarakat disabilitas bisa merasakan kegembiraan setiap hari.

“Hari ini adalah peringatan Hari Disabilitas Internasional, harapannya adik-adik, sahabat-sahabat semua ini bergembira. Tapi tentu bergembiranya tidak hari ini saja yah, tapi bahagia setiap hari,” ujar Siti Atikoh di Bumi Pospera, Jatinegara, Jakarta Timur, Minggu (3/12/2023).

Menurut dia, semua pihak harus memiliki komitmen bersama memberikan akses kepada masyarakat disabilitas. Siti Atikoh secara pribadi berkomitmen terus-menerus menggaungkan dan mengimplementasikan agar semua infrastruktur itu dipastikan bisa diakses oleh seluruh masyarakat, termasuk masyarakat disabilitas di Indonesia.

“Tentu masih banyak PR. Kemudian bagaimana kita bisa menggali setiap potensi yang ada agar seluruh elemen masyarakat itu bisa berkontribusi, bisa ikut aktif dalam proses pembangunan, no one left behind, tak ada satu orang pun yang tertinggal untuk meraih kesuksesan,” tuturnya.

Maka itu, lanjut Siti Atikoh, perlu bekerja sama dan bergandengan tangan serta bergotong royong agar selalu hadir menciptakan lingkungan yang inklusif. Sehingga, anak-anak dan orang dewasa disabilitas bisa didengarkan suaranya.

“Kemudian, kita menghormati, menghargai, dan mendampingi mereka mendapatkan akses pendidikan berkualitas, akses kesehatan, dan juga berkontribusi dalam ekonomi dan sosial,” tukasnya.

Semua BErita

Pada Hari Ini Terjadi Aksi Bela Palestina di CFD Kota Bekasi

Loading...Aksi Bela Palestina dijadwalkan digelar di titik lokasi car free day (CFD), Jalan Ahmad Yani, Kota Bekasi, Minggu...

Warga hingga Pejabat Kirim Karangan Bunga Dukungan untuk Prabowo Subianto Pasca Operasi di RSPPN Bintaro

Jakarta - Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara Panglima Besar Soedirman (RSPPN) dibanjiri karangan bunga yang berisi dukungan, doa,...

Prabowo Subianto Hadiri Rilis Jersey Olimpiade Paris 2024

Jakarta - Menteri Pertahanan (Menhan) RI dan presiden terpilih untuk periode 2024-2029, Prabowo Subianto, hadir dalam peluncuran jersey...

Post-Surgery, Prabowo Subianto Eagerly Resumes Activities at Bhayangkara’s 78th Anniversary

Jakarta - Presiden terpilih Indonesia untuk periode 2024-2029, Prabowo Subianto, segera kembali melanjutkan tugasnya hanya seminggu setelah berhasil...