Km 57 Tol Japek Ramai oleh Pemudik pada Hari Pertama Lebaran

Date:

Loading…

Arus lalu lintas di Km 57 Tol Jakarta-Cikampek (Japek) padat merayap setelah diserbu oleh para pemudik yang memilih untuk berangkat pada hari pertama Lebaran atau Rabu (10/4/2024) siang. Berdasarkan pantauan MNC Portal Indonesia di lapangan, terjadi antrean kendaraan mulai dari Km 50 hingga Km 57 arah Cikampek.

Banyak pemudik yang memilih untuk berangkat ke kampung halaman pada siang hari. Di Km 57 sendiri, terdapat rest area yang menjadi favorit pemudik setiap tahunnya.

Di rest area tersebut, banyak pemudik yang beristirahat untuk melakukan salat, makan, tidur, dan pergi ke toilet setelah melewati kemacetan sepanjang sekitar 7 kilometer. Volume kendaraan yang padat di rest area juga menjadi salah satu penyebab kemacetan.

Baca Juga

Hal ini terlihat dari kesibukan operator rest area yang mengumumkan kepada pemilik mobil yang parkir untuk segera memindahkan kendaraannya agar tidak mengganggu arus lalu lintas.

Di sisi lain, tidak sedikit pemudik yang memilih untuk beristirahat lesehan bersama keluarga mereka. Mereka yang membawa bekal terlihat menggelar tikar seperti sedang piknik sambil menikmati ketupat khas Lebaran.

Setelah melewati rest area Km 57, arus lalu lintas menuju Cikampek terlihat lancar.

(rca)

Semua BErita

Arista Montana Farm: Temukan Keindahan Alam dan Hubungi Kami

Arista Montana Farm, kontak Arista Montana Farm - Arista Montana Farm, sebuah oasis hijau di tengah keindahan...

Peran Paseban dalam Menyebarkan Nilai-Nilai Luhur Budaya Sunda

Peran Paseban dalam Menyebarkan Nilai-Nilai Luhur Budaya Sunda - Paseban, sebuah ruang sakral dalam budaya Sunda, tak...

Bagaimana Badan Pemeriksa Keuangan Meningkatkan Akuntabilitas Keuangan Negara?

Bagaimana Badan Pemeriksa Keuangan meningkatkan akuntabilitas keuangan negara - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) memegang peranan penting dalam...

Ridwan Kamil Janji akan Menempatkan Pembangunan RSUD di Cakung Jakarta Timur sebagai Prioritas

loading...Cagub Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil berjanji akan membangun RSUD di Cakung, Jakarta Timur. Foto/SINDOnews/jonathan simanjuntak ...
Exit mobile version