Donat labu sedang menjadi tren di Jakarta karena teksturnya yang lembut dan beragam topping. Untuk membuat donat labu di rumah, Anda bisa mencoba resep praktis donat labu berikut:
Donat Panggang Labu Orange
Bahan A:
– 4 buah putih telur
– 4 buah kuning telur
– 1/4 sdt garam
– 80 g gula
Bahan B:
– 100 g labu kuning kukus (haluskan)
– 70 ml susu cair
– 40 ml minyak
– 1/2 sdt vanilla essence
Bahan C:
– 90 gram tepung beras
Cara membuat:
1. Kocok putih telur dan garam hingga berbusa. Masukkan gula secara bertahap dan mixer hingga soft peak.
2. Masukkan kuning telur satu persatu sambil terus mengocok.
3. Tambahkan bahan B (pasta labu) dan mixer hingga tercampur rata.
4. Campurkan bahan C dengan mixer hingga tercampur rata.
5. Tuang adonan ke loyang dan panggang dengan suhu 180 derajat celcius selama 35 menit.
6. Donat panggang labu orange siap disajikan.
Dengan menggunakan resep ini, Anda bisa menikmati donat labu di rumah tanpa harus antre di toko. Selamat mencoba!