Warga viral cegat konvoi kelompok silat di Jakarta Barat, polisi menyebut dipicu oleh geber motor

Date:

Loading…

Viral di media sosial keributan antara warga dengan kelompok silat di wilayah Kembangan, Jakarta Barat. Foto/SINDOnews

JAKARTA – Viral di media sosial keributan antara warga dengan kelompok silat di wilayah Kembangan, Jakarta Barat. Polisi menyebut, hal itu dipicu adanya aksi geber motor yang dilakukan kelompok silat.

Dalam video yang dilihat, disebutkan keributan terjadi lantaran konvoi motor kelompok silat melintas sambil melakukan aksi geber knalpot. Warga yang kesal dan merasa risih kemudian menghadang konvoi kelompok silat tersebut.

Terpisah, Kapolsek Kembangan, Kompol Billy Gustiano membenarkan peristiwa tersebut. Ia menuturkan kejadian itu terjadi pada Minggu dini hari.

Baca Juga

Billy menuturkan, aksi tersebut dipicu adanya aksi geber motor yang dilakukan oleh kelompok silat. Namun, kata dia, hal itu sudah diselesaikan secara kekeluargaan. “Iya karena geber motor dan sudah diselesaikan secara kekeluargaan,” kata dia, Senin (22/7/2024).

Billy mengungkapkan, tidak ada kontak fisik antar dua kelompok yang bersitegang. Kedua belah pihak sudah sepakat untuk berdamai. “Tidak ada kontak fisik, hanya perdebatan dan permasalahan sudah diselesaikan antara kedua belah pihak,“ jelasnya.

(cip)

Semua BErita

Arista Montana Farm: Temukan Keindahan Alam dan Hubungi Kami

Arista Montana Farm, kontak Arista Montana Farm - Arista Montana Farm, sebuah oasis hijau di tengah keindahan...

Peran Paseban dalam Menyebarkan Nilai-Nilai Luhur Budaya Sunda

Peran Paseban dalam Menyebarkan Nilai-Nilai Luhur Budaya Sunda - Paseban, sebuah ruang sakral dalam budaya Sunda, tak...

Bagaimana Badan Pemeriksa Keuangan Meningkatkan Akuntabilitas Keuangan Negara?

Bagaimana Badan Pemeriksa Keuangan meningkatkan akuntabilitas keuangan negara - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) memegang peranan penting dalam...

Ridwan Kamil Janji akan Menempatkan Pembangunan RSUD di Cakung Jakarta Timur sebagai Prioritas

loading...Cagub Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil berjanji akan membangun RSUD di Cakung, Jakarta Timur. Foto/SINDOnews/jonathan simanjuntak ...
Exit mobile version