25 Ekor Monyet Liar Dievakuasi oleh Damkar Depok dari Permukiman

Date:

Share post:

Fenomena monyet liar turun ke permukiman warga dan menyerang tengah ramai di Kota Depok, Jawa Barat. Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Depok telah berhasil evakuasi puluhan ekor monyet yang diduga sengaja dilepasliarkan saat pandemi Covid-19, karena tidak diberi makan oleh pemiliknya.

“Kurang lebih 25 ekor, Karena sejak covid banyak monyet yang dilepas karena tidak dikasih makan. Untuk cari makan,” ucap Kasie Penyelamatan DPKP Kota Depok, Tesy Haryati saat dikonfirmasi MNC Portal Indonesia, Selasa (24/10/2023).

Tesy menyebutkan, kondisi kemarau panjang saat ini juga menjadi masalah. Sebab, sumber makanan bagi monyet liar berkurang sehingga mereka turun ke permukiman warga.

“Parahnya saat musim panas tahun ini, sumber makanan berkurang. Mereka invasi ke permukiman warga,” ujarnya.

Lebih lanjut, Tesy mengatakan bahwa pihaknya terus melakukan edukasi kepada masyarakat baik pemilik maupun nonpemilik agar kejadian monyet liar turun ke permukiman tidak terulang.

“Edukasi dilakukan ke pemilik dan nonpemilik ya,” tuturnya.

(MAF)

Sumber: https://www.sindonews.com/topic/25926/monyet-liar

Semua BErita

Margot Robbie Hamil, Pakai Crop Top Pamer Perut Buncit Saat Liburan di Italia

Liputan6.com, Jakarta - Margot Robbie dikabarkan sedang hamil. Saat berlibur di Lake Como, Italia, bersama suaminya Tom Ackerley...

Silaturahmi dengan Media, PDAM Samarinda Perkenalkan Struktur Baru | BusamID

PDAM Samarinda bersama jajaran Dewan Pengawas, Direksi dan Manajemen bersilaturahmi dengan awak media di Samarinda di Cafe Bagios...

Turis Indonesia Rugi hingga Rp20 Juta Saat Liburan ke Jepang, Beri Saran Pesan Tiket Pesawat Lintas Kota dan Riset Destinasi

Saat hendak mengunjungi Gala Yuzawa Snow Resort, seorang wanita mengalami kesulitan karena tempat tersebut tutup ketika ia tiba...

Cuaca Buruk, Penerbangan di APT Pranoto Didivert | BusamID

Samarinda, Busam.ID – Hujan deras yang mengguyur Kota Samarinda, Minggu (7/7/2024) berdampak pada jadwal penerbangan di Bandara APT...