Ayah David Ozora Ternyata Mengunjungi Istana Saat Menghadiri Gladi Bersih Rakernas BKM

Date:

Share post:

loading…

Ayah David Ozora, Jonathan Latumahina, datang ke Istana Kepresidenan, Selasa (7/11/2023) sore. Kedatangan Jonathan ternyata untuk menghadiri gladi bersih. Foto: MPI/Raka Novianto

JAKARTA – Ayah David Ozora, korban penganiayaan Mario Dandy Satriyo, Jonathan Latumahina, datang ke Istana Kepresidenan, Selasa (7/11/2023) sore. Kedatangan Jonathan ternyata untuk menghadiri gladi bersih (latihan terakhir).

“(Untuk) gladi, besok ada Rakernas BKM (Badan Kesejahteraan Masjid) Kemenag,” kata Jonathan saat ditemui di Kompleks Istana Kepresidenan.

Baca Juga

Pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) BKM akan dilaksanakan di Istana Kepresidenan pada Rabu (8/11/2023). Rakernas BKM akan dilanjutkan di Asrama Haji Pondok Gede.

“Acaranya akan berlangsung di sini (Istana) dan di Asrama Haji Pondok Gede,” kata Jonathan.

Baca Juga

Jonathan menegaskan bahwa kedatangannya ke Istana tidak membahas mengenai kasus apapun dengan Presiden Jokowi. “Tidak ada,” kata Jonathan.

Jonathan tiba di Istana sekitar pukul 15.17 WIB. Dia mengenakan kemeja panjang berwarna coklat. Ia sempat menyembunyikan maksud dan tujuan kedatangannya. Dia hanya mengacungkan jempol kepada para wartawan.

(thm)

Semua BErita

Arista Montana Farm: Temukan Keindahan Alam dan Hubungi Kami

Arista Montana Farm, kontak Arista Montana Farm - Arista Montana Farm, sebuah oasis hijau di tengah keindahan...

Peran Paseban dalam Menyebarkan Nilai-Nilai Luhur Budaya Sunda

Peran Paseban dalam Menyebarkan Nilai-Nilai Luhur Budaya Sunda - Paseban, sebuah ruang sakral dalam budaya Sunda, tak...

Bagaimana Badan Pemeriksa Keuangan Meningkatkan Akuntabilitas Keuangan Negara?

Bagaimana Badan Pemeriksa Keuangan meningkatkan akuntabilitas keuangan negara - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) memegang peranan penting dalam...

Ridwan Kamil Janji akan Menempatkan Pembangunan RSUD di Cakung Jakarta Timur sebagai Prioritas

loading...Cagub Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil berjanji akan membangun RSUD di Cakung, Jakarta Timur. Foto/SINDOnews/jonathan simanjuntak ...