Sorotan Tokoh Pemuda Jakarta Barat Terhadap Kejadian Bullying di Sekolah

Date:

Share post:

Tokoh Pemuda Jakarta Barat Umar Abdul Azis menyoroti maraknya kasus bullying yang terjadi di sekolah. Menurutnya, tindakan perundungan tersebut disebabkan minimnya pembinaan pelajar. Dia juga menyarankan pemerintah untuk turun langsung ke sekolah-sekolah guna mengedukasi pelajar.

Umar menyatakan pendapatnya saat menghadiri Talkshow Edutainment yang diadakan Gerakan Nasional Anak Betawi (GENAB) di Yayasan Tarbiyah Islamiyah Al-Alawiyah Satria Jakarta, pada Kamis (9/11/2023). Sementara itu, Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Purwosusilo, menyampaikan bahwa pihaknya selalu berkolaborasi dengan semua pihak untuk menyiapkan anak-anak atau generasi muda memiliki karakter berkreasi dan berprestasi.

Purwosusilo juga menegaskan bahwa Disdik DKI telah mengeluarkan kebijakan sekolah ramah anak tentang pembentukan satgas antikekerasan. Selain itu, dalam upaya mencegah kasus bullying di sekolah, pihaknya juga telah menyampaikan edukasi melalui kegiatan seperti seminar dan forum-forum diskusi. Selain itu, setiap sekolah juga sudah memiliki satgas antikekerasan yang terdiri dari guru, siswa, dan orang tua siswa. Satgas tersebut akan berkeliling ke sejumlah tempat yang berpotensi terjadi kekerasan seperti kantin dan segera melaporkan jika terjadi kekerasan.

Semua BErita

Prabowo Subianto Hadiri Rilis Jersey Olimpiade Paris 2024

Jakarta - Menteri Pertahanan (Menhan) RI dan presiden terpilih untuk periode 2024-2029, Prabowo Subianto, hadir dalam peluncuran jersey...

Post-Surgery, Prabowo Subianto Eagerly Resumes Activities at Bhayangkara’s 78th Anniversary

Jakarta - Presiden terpilih Indonesia untuk periode 2024-2029, Prabowo Subianto, segera kembali melanjutkan tugasnya hanya seminggu setelah berhasil...

Kepolisian Bakal Blokade Jalan 4 Hari demi Pernikahan Mewah Anant Ambani dan Radhika Merchant, Warga Mumbai India Ngamuk

Keluarga Ambani dikenal dengan kemewahan mereka. Setelah menggelar pesta pranikah di kampung halaman mereka, keluarga Ambani kemudian menggelar...

Pelaku Rudapaksa Anak di Bawah Umur Berhasil Diamankan | BusamID

Unit Reskrim "Tim Elang" Polsek Samarinda Kota berhasil menangkap seorang pria berusia 19 tahun dengan inisial MFF atas...