Loading…
Pekerja buruh yang melakukan aksi demo di pintu Tol Cibitung, Kabupaten Bekasi, akhirnya membubarkan diri, Kamis (30/11/2023) malam. Foto: MPI/Ade Suhardi
BEKASI – Pekerja buruh yang melakukan aksi demo di pintu Tol Cibitung, Kabupaten Bekasi, akhirnya membubarkan diri, Kamis (30/11/2023) malam. Jalan yang sebelumnya diblokir kini sudah dibuka. Pantauan MNC Portal di lokasi pukul 21.20 WIB, massa mulai membubarkan diri. Akses jalan yang sebelumnya ditutup oleh massa aksi kini telah dibuka. Kemacetan imbas penutupan jalan pun mulai terurai. Diketahui, buruh di Bekasi kembali demo jelang batas akhir pengumuman kenaikan upah minimum kota (UMK) tahun 2024, hari ini. Dampak dari aksi demo buruh ini sempat berimbas pada kemacetan di ruas Tol Jakarta-Cikampek.
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto sempat menemui langsung massa buruh sore tadi. Ia mengajak perwakilan buruh untuk berdialog. Kapolda datang sekitar pukul 17.20 WIB bersama Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko dan pejabat utama Polda Metro Jaya lainnya. Awal kedatangannya, Karyoto langsung berbincang dengan personelnya. Tak lama kemudian Karyoto menemui massa buruh. Mereka lalu berbincang dengan perwakilan massa buruh untuk diskusi dan negosiasi. Akan tetapi, pada pukul 18.00 WIB arus lalu lintas di kawasan MM2100 dan akses Tol Cibitung, masih lumpuh total. Pasalnya buruh memenuhi jalan, baik arah ke kawasan industri maupun ke Jalan Tol Jakarta Cikampek. (thm)