Jepang Tertarik Dukung Program Makan Bergizi Prabowo-Gibran: Nutrisi Itu Penting

Date:

Share post:

Jakarta – Duta Besar Jepang untuk Indonesia, Maskai Yasushi mengatakan negaranya tertarik dengan program makan bergizi gratis untuk para siswa di sekolah yang diusung presiden terpilih 2024-2029, Prabowo Subianto.

Yasushi menyebut pihaknya melihat makan bergizi gratis sebagai program penting. Pemerintah Jepang bahkan berencana mengundang pemerintah Indonesia untuk mendiskusikan program tersebut pada September 2024.

“Kami akan mengundang pemerintah Indonesia ke Jepang, khususnya mengenai topik (makan siang gratis) ini terkait apa yang dapat mereka harapkan dari sekolah di Jepang dan mendiskusikannya,” kata Yasushi, dikutip dari Antara, Minggu (23/6).

Yasushi menjelaskan program makan siang gratis di sekolah Jepang saat ini telah berlangsung lebih dari 100 tahun. Langkah tersebut adalah bagian dari upaya Jepang memperbaiki gizi anak-anak pascaperang. Ia juga menuturkan program makan siang gratis membantu keluarga miskin menyediakan makanan bergizi.

Yasushi menegaskan pemerintah Jepang dapat mendukung Indonesia dengan membagikan pengalaman sebagai negara penyelenggara makan siang gratis. Salah satu aspek yang ditekankan adalah pentingnya edukasi tentang makanan dan nutrisi.

“Anak-anak harus tahu betapa pentingnya memilih makanan dan nutrisi yang sesuai setiap hari,” jelas Yasushi.

“Hal itu yang telah kita jalani untuk mendapatkan sekolah yang menerima edukasi tentang nutrisi. Ini akan sangat menarik untuk orang Indonesia,” sambungnya.

Makan bergizi gratis di sekolah adalah salah satu program unggulan yang dicanangkan Prabowo bersama wapres terpilih, Gibran Rakabuming Raka. Program tersebut akan dimulai pada 2025 mendatang dan dijalankan secara bertahap.

Source link

Semua BErita

Perkenalkan Kembali Tokoh-tokoh yang Terlupakan Lewat Seni Pertunjukan dan Buku Naskah Monolog Di Tepi Sejarah

Pertunjukan monolog Di Tepi Sejarah Musim Ketiga akan tayang di Indonesiana TV melalui layanan TV kabel berbayar. Berikut...

Belum Terkalahkan, Jerman Melaju ke 8 Besar | BusamID

Samarinda, Busam.ID– Jerman terbukti masih menjadi tim yang tangguh dalam pertandingan melawan Denmark di Signal Iduna Park Stadium,...

UNESCO Desak Australia Selamatkan Great Barrier Reef dari Ancaman Pemutihan Massal Terumbu Karang

Dalam sebuah pernyataan, Menteri Lingkungan Hidup dan Air Australia Tanya Plibersek menyebut keputusan UNESCO sebagai "kemenangan besar." Menurut...