Bali Fashion Trend 2024 akan digelar di TS Suites Seminyak, tanggal 27 hingga 29 September 2024. Acara ini bertema Striver dan akan menampilkan sekitar 61 desainer dari dalam dan luar negeri, termasuk desainer dari Malaysia yang akan menampilkan busana unik mereka.
Desainer dalam acara ini menciptakan karya-karya yang tidak hanya indah secara visual, tetapi juga penuh semangat dalam menghadapi masa sulit selama pandemi. Setiap koleksi yang ditampilkan mencerminkan ketekunan, kreativitas, dan semangat para desainer untuk mengeksplorasi batasan desain.
Selain fashion show, Bali Fashion Trend 2024 juga akan menyelenggarakan berbagai acara lain seperti talk show, field trip, dan fashion exhibition. Talk show di acara ini akan membahas topik-topik menarik seputar industri fashion, dengan narasumber yang ahli di bidangnya.
Jadwal talk show selama acara ini adalah sebagai berikut:
– 27 September 2024: Future Trends, Gaungkan Fashion Bali Yang Berkelanjutan melalui Budaya Tenun Geringsing
– 28 September 2024: Organic Field by Stylem
– 29 September 2024: Fashion Tanpa Jejak Mewujudkan Zero Waste dalam Industri Fashion yang Berkelanjutan
Acara ini diharapkan dapat menjadi wahana untuk memperluas wawasan dan pengetahuan di industri fashion, serta mendorong para desainer untuk terus berkarya dan berinovasi.