Pria di Jakarta Pusat Meninggal dalam Freezer Mobil Pengangkut Es Krim

Date:

Share post:

Pria berinisial Z (25) ditemukan tewas di dalam freezer mobil pengangkut es krim di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Kamis (11/4/2024) malam. Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro mengatakan bahwa awalnya saksi A (26) sedang mengangkut es krim menuju Mal Grand Indonesia dari arah Semanggi pada Rabu (10/4/2024). Saat melewati Patung Sudirman, ban mobil beserta serepnya kempes sehingga tidak bisa diganti.

A kemudian menghubungi kantornya dan melaporkan kondisi ban yang pecah. Maka, Z datang dengan mobil pengganti dan A memindahkan es krim ke mobil tersebut. Z menunggu di mobil yang ban pecah di Patung Sudirman Jalan Jenderal Sudirman.

Setelah mengantar es krim, A kembali ke arah Semanggi dan tidak melihat mobil yang ditunggui Z karena jalanan macet. A mencoba menelepon Z namun tidak diangkat, sehingga A kembali ke kantornya untuk melanjutkan pekerjaan mengantar barang ke Bekasi.

Keesokan harinya, A dan saksi B (21) ditelepon oleh rekan setelah mengantar barang di Permata Hijau, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Mereka diberitahu bahwa mobil yang ditunggui Z masih terparkir di Jalan Jenderal Sudirman. A dan B kembali dengan mobil kecil dan menemukan mobil tersebut mati mesin dengan kunci on dan aki soak. Saat membuka pintu samping kiri, mereka menemukan Z dalam posisi telungkup tidak bergerak.

Semua BErita

Arista Montana Farm: Temukan Keindahan Alam dan Hubungi Kami

Arista Montana Farm, kontak Arista Montana Farm - Arista Montana Farm, sebuah oasis hijau di tengah keindahan...

Peran Paseban dalam Menyebarkan Nilai-Nilai Luhur Budaya Sunda

Peran Paseban dalam Menyebarkan Nilai-Nilai Luhur Budaya Sunda - Paseban, sebuah ruang sakral dalam budaya Sunda, tak...

Bagaimana Badan Pemeriksa Keuangan Meningkatkan Akuntabilitas Keuangan Negara?

Bagaimana Badan Pemeriksa Keuangan meningkatkan akuntabilitas keuangan negara - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) memegang peranan penting dalam...

Ridwan Kamil Janji akan Menempatkan Pembangunan RSUD di Cakung Jakarta Timur sebagai Prioritas

loading...Cagub Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil berjanji akan membangun RSUD di Cakung, Jakarta Timur. Foto/SINDOnews/jonathan simanjuntak ...