UCL: Man City dan Madrid Melaju ke 8 Besar | BusamID

Date:

Share post:

Samarinda, Busam.ID- Dua tim besar Eropa memastikan diri lolos ke babak 8 besar. Manchester City berhasil mengkandaskan perlawanan tamunya Copenhagen di babak 16 besar Uefa Champions League (UCL). Bermain di Etihad Stadium, Kamis (7/3/2024) dinihari, anak asuh Pep Guardiola menang dengan skor 3-1.

Di awal babak pertama, Manchester City sudah unggul dua gol. Diantaranya dicetak oleh M Akanji di menit ke-5, Julian Alvarez di menit ke-9. Copenhagen berhasil memperkecil ketertinggalan melalui M. Elyounoussi di menit ke-29. Menjelang akhir, tepatnya di menit ke-45+3, Erling Haalamd kembali membuat City menjauh menjadi 3-1 dan skor tersebut bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, City tak mengendurkan serangan. Hanya saja, serangan demi serangan tak ada yang berbuah gol. Sehingga skor 3-1 tersebut bertahan hingga akhir pertandingan. Dengan hasil ini, Manchester City memastikan diri lolos ke babak 8 besar dengan skor aggregat 6-2.

Sementara itu, Real Madrid meraih hasil imbang di leg kedua babak 16 besar Uefa Champions League (UCL). Bermain di Santiago Bernabeu, Kamis (7/4/2024) dinihari, anak asuh Carlo Ancelloti harus bermain sama kuat 1-1 atas RB Leipzig.

Di babak pertama, Madrid dan Leipzig bermain saling jual beli serangan. Hanya saja kedua tim tak ada yang berhasil mencetak angka. Sehingga skor imbang 0-0 bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Vinicius Jr berhasil mencetak angka di menit ke-65 dan membuat Madrid unggul 1-0. Tak lama berselang, Leipzig berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui gol W. Orban di menit ke-68. Skor 1-1 tersebut bertahan hingga akhir pertandingan.

Meski imbang, Real Madrid dipastikan lolos ke babak 8 besar, dimana leg pertama, Madrid unggul 1-0 atas Leipzig. Dengan hasil itu, Real Madrid lolos dengan keunggulan aggregat 2-1.(Adit)

Editor: M Khaidir

Baca berita BusamID seputar Kaltim, Samarinda dan lainnya melalui Google News

 

Source link

Semua BErita

Pria yang Meneror Teman SMP Selama 10 Tahun karena Dikasih Uang Jajan Rp5 Ribu Akhirnya Ditangkap

Menurut Nimas, kebaikannya pada pria tersebut sebenarnya tidaklah sesuatu yang istimewa, karena ia juga bersikap sama terhadap teman-temannya...

Ketua DPC Gerindra Iwan Ola Daftar Bacabup ke PAN Pangandaran

Ketua DPC Pangandaran Gerindra, Iwan Sutiaman, telah mendaftar sebagai bakal calon bupati dan wakil bupati ke DPD PAN...

Pemberlakuan Tarif Masuk GOR Kadrie Oening Samarinda Dikeluhkan | BusamID

Samarinda, Busam.ID - Sejumlah masyarakat merasa tidak puas dengan penentuan tarif masuk Gelora Kadrie Oening Samarinda. Masyarakat umum...

Breaking News: Pesawat Latih dengan Nomor Ekor PK-IFP Jatuh di BSD Tangsel

Sebuah pesawat ringan dengan nomor ekor PK-IFP jatuh di lapangan Sunburst BSD, Serpong, Tangerang. Belum diketahui pasti penyebab...