Kabupaten Bekasi meraih gelar Penyelenggara Terbaik MTQ Jabar

Date:

Share post:

Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan menerima trophy bergilir Juara Umum MTQ ke-38 tingkat Jawa Barat dari Sekda Jabar, Herman Suryatman di Plaza Pemkab Bekasi. Foto/Humas Kabupaten Bekasi.

BEKASI – Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-38 tingkat Provinsi Jawa Barat yang diselenggarakan di Kabupaten Bekasi sejak 27 April sampai 4 Mei 2024 resmi ditutup. Penutupan dilakukan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman di Plaza Pemkab Bekasi, pada Sabtu, 4 Mei 2024 malam.

Dalam kesempatan itu, Herman Suryatman mengatakan, Kabupaten Bekasi sukses menggelar MTQ dan menyebut Kabupaten Bekasi sebagai penyelenggara terbaik sepanjang sejarah MTQ Jawa Barat.

“Ini adalah gelaran MTQ terbaik. Saya sudah melihat berbagai sarana-prasarana, konten acara, pelayanan kepada peserta, panggung utama yang berkelas nasional. Karena itu saya menyampaikan terima kasih kepada Pak Pj Bupati Bekasi, Pak Sekda, yang kompak sauyunan, perangkat daerah, panitia, LPTQ provinsi dan kabupaten kota, dan tentu tidak lepas dari dukungan masyarakat Kabupaten Bekasi,” ungkapnya, Minggu (5/5/2024).

Herman mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Bekasi, LPTQ, tokoh dan seluruh masyarakat Kabupaten Bekasi yang telah mendukung MTQ tingkat Provinsi Jawa Barat dengan sangat baik.

“Saya chross check pada saat pembukaan luar biasa meriah, sound system, lighting, konten acaranya semuanya keren. Ini mengingatkan saya saat menjadi Sekda Sumedang dua tahun lalu dan pada saat itu menurut LPTQ Kabupaten Sumedang yang terbaik. Tapi sekarang saya akui, Kabupaten Bekasi lebih baik,” ungkapnya.

Herman juga mengajak agar gelaran MTQ menjadi upaya seluruh masyarakat dalam meneladani nilai-nilai dan melaksanakan ajaran Al-Qur’an. “Penyelenggaraan yang sukses ini juga harus kita tafakuri dan kita harus ambil manfaat. Mengingatkan diri saya dan masyarakat semua mudah-mudahan Al-Qur’an selalu jadi inspirasi,” tuturnya.

Selain itu, Herman juga mengapresiasi Kabupaten Bekasi dalam melayani kafilah dari kabupaten dan kota di Jawa Barat, salah satunya dengan memberikan kunjungan gratis dalam program wisata Industri ke beberapa perusahaan yang menjadi potensi wisata khas Kabupaten Bekasi.

Senada, Ketua Koordinator Pengawas Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-38 Provinsi Jawa Barat, Zaenal Abidin mengatakan sukses pelaksanaan MTQ-38 Jawa Barat yang dilaksanakan di Kabupaten Bekasi menjadi barometer bagi pelaksanaan MTQ di masa yang akan datang. Baginya, event MTQ tahun ini sudah memenuhi standar nasional.

Semua BErita

Paras Anak Narji Dracaena Athaya Dinarta Mansyur yang Baru Diwisuda Curi Perhatian, Disebut Mirip Rafael Struick

Liputan6.com, Jakarta - Sebagai orangtua biasa, pelawak veteran Narji membagikan potret wisuda putra tercintanya. Momen istimewa bersama Dracaena...

Gakkum KLHK Tetapkan Dua Tersangka Tindak Pidana Pencucian Uang | BusamID

Direktorat Jenderal Penegakan Hukum Lingkungan Hidup dan Kehutanan (Dirjen Gakkum KLHK) berhasil menyita 55 kontainer berisi kayu olahan...

Ketua Fraksi PKS: Bantuan RI Untuk Gaza Dicegat dan Diinjak-Injak Israel, Ini Tindakan Biadab

Ketua Fraksi PKS DPR, Jazuli Juwaini, mengutuk keras tindakan biadab yang dilakukan oleh warga Israel terhadap bantuan kemanusiaan...

Momen Kocak Orang Arab Hadiri Pernikahan ART-nya di Indonesia, Berikan Emas dan Uang Rp42 Juta

Sebuah video menunjukkan seorang tamu undangan dari Arab Saudi yang datang ke Indonesia untuk menghadiri pernikahan seorang asisten...